Cari Blog Ini

Jumat, 08 Mei 2015

"Arti Hidup"


“Arti Hidup”

Oleh: Agustin Az-zahra


Kawan…

Apakah arti hidup bagimu?

Apakah sama definisi hidup menurutmu dan menurutku?

Bila engkau tahu,

Menurutku hidup itu adalah sebuah teka-teki yang sulit untuk dipecahkan,

Sama seperti potongan-potongan puzzle yang harus dirangkai,

Atau ibarat potongan-potongan mozaik yang sulit ditemukan,

Namun…

Seberat apapun langkah yang kita ambil,

Untuk menemukan arti hidup sebenarnya,

Tergantung dengan siapa kita menjalani hidup ini,

Dan sikap yang kita ambil untuk menghadapi berbagai cobaan hidup,

Kawan…

Menurutku, engkau adalah salah satu potongan mozaik dalam hidupku,

Engkaulah yang dapat membantuku menemukan potongan mozaik hidupku yang lain,

Engkau jua lah yang dapat membantuku merangkaikan pecahan puzzle yang rumit,

Sehingga dapat membuat diriku mengetahui apa arti hidup sebenarnya…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar